Sabtu, 05 April 2014

Soal Titel Juara, Mourinho: Nasib Kami Ada di Tangan Rival


REUTERS/Dylan Martinez
London - Manajer Chelsea Jose Mourinho masih enggan membicarakan soal titel juara Premier League musim ini, yang disebutnya masih jadi milik dua pesaing terkuatnya Liverpool dan Manchester City.

Hal ini dikatakan Mourinho pasca kemenangan 3-0 atas Stoke City di pekan ke-33 Premier League yang membuat The Blues memuncaki klasemen sementara dengan 72 poin.

Perolehan angka itu selisih satu dengan Liverpool di posisi kedua yang baru akan tanding lawan West Ham United malam nanti serta dua angka dari Manchester City yang masih dua laga tersisa.

Meski mampu bangkit pasca dua kekalahan beruntun dari Crystal Palace serta Paris St Germain dan kini berada di posisi teratas klasemen, Mourinho tak mau menggubris banyak soal peluang timnya jadi juara.

Menurut Mourinho, bisa atau tidaknya Chelsea menjadi juara ditentukan oleh hasil yang didapat Liverpool dan City di sisa musim ini.

"Kami punya lima laga tersisa dan kami harus memenangi seluruhnya.. di akhir musim ini kita lihat seberapa banyak poin yang kami dapatkan dan di mana posisi kami," ujar Mourinho kepada Sky Sports.

"Kami tidak menentukan nasib kami sendiri dan kami tidak akan pernah bisa. Aku menunggu momen di mana kami ada di posisi teratas dan menentukan nasib kami sendiri dan saya menunggu momen untuk mengatakan 'ya, kini kami adalah kandidat juara karena kami bisa menentukan nasib sendiri', tapi itu tak pernah terjadi," paparnya lagi.

"Di liga seketat yang kami mainkan saat ini, aku berpikir bahwa tidak mungkin untuk punya banyak pertandingan tersisa, anda harus menunggu dua bulan dan membuat kesulitan untuk seluruh tim - papan bawah dan papan atas."

"Kami sangat bergantung pada hasil laga lainnya. Dengan kami harus melawan Liverpool, jadi kami dan mereka memperebutkan tiga poin - kami tidak harus lagi melawan Manchester City. Jadi mereka lah yang menentukan nasib sendiri dan yang kami bisa lakukan hanya memenangi pertandingan," demikian Mourinho.
(mrp/mfi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar